Gallery

Didikan Orangtua Jadikan Mereka Anak Baik Hati

terutamasehat.blogspot.com - Berhasil mendidik anak dengan baik merupakan impian semua orangtua. Setiap orangtua pasti ingin anaknya menjadi pribadi yang baik, penurut dan punya empati yang peka terhadap orang lain. Dan pada akhirnya kita sebagai orangtua berharap pada saat dewasa nanti, anak kita bisa menjadi orang sukses dan bahagia.

Namun impian terkadang tidak mudah untuk diwujudkan. Kebanyakan orangtua pasti pernah mengalami kesulitan dalam mendidik buah hatinya. Mendidik anak tidak hanya melalui ucapan verbal kita, tapi juga anak-anak akan belajar dari tingkah laku kita sehari-hari. Robert Fulghum berkata, "Jangan kuatirkan bahwa anak-anak tidak mendengarkan Anda, kuatirkanlah bahwa mereka selalu mengamati Anda."


Sebagai orangtua, sulit untuk mengatakan apakah kita telah berhasil mengajarkan hal-hal baik kepada anak kita. Meskipun begitu, momen-monen indah seperti yang terekam dalam kamera berikut ini jelas membuktikan kalau Anda telah mendidik anak-anak dengan benar dan menjadikan mereka anak-anak yang baik hati.

Tujuh pengalaman hasil mendidik anak dari para orangtua ini bisa jadi inspirasi kita dalam mendidik anak-anak tercinta.


1. Bagaimana cara anak saya membelanjakan tabungan setahunnya sebesar 1.6 juta? Sabtu pagi, anakku masuk ke kamar dan mengatakan kalau ia ingin memakai uang tabungannya untuk menolong para gelandangan. Aku bertanya dengan cara apa menolongnya, dan ia memutuskan untuk membuatkan makan siang  untuk orang tunawisma.



2. Bocah sembilan tahun mendirikan tempat perlindungan hewan di garasi rumahnya. Ia memberi makan dan tempat tinggal anjing-anjing liar di sekitar rumahnya. Anak ini memastikan kalau hewan-hewan yang ia rawat tidak boleh dibunuh.



3. Seorang anak laki-laki usia 8 tahun jadi bahan ejekan teman-temannya selama dua tahun. Ia diejek karena memiliki rambut panjang yang sengaja ia pelihara. Untuk apa? setelah dua tahun ia memotong rambutnya dan potongan rambutnya disumbangkan untuk dijadikan wig bagi anak-anak penderita kanker.



4. Kadang, kebaikan anak kita tidak selalu tercermin dari tindakan ia menolong orang di dunia nyata. Anak ini mencoba menolong patung kelinci yang sedang memanjat dinding. Si anak tak mengerti kalau yang ditolongnya hanyalah patung, tapi dari situ kita tahu bahwa ia adalah seorang anak yang baik hati.



5. Anak perempuanku yang berumur  3 tahun melihat seorang anak perempuan tidak memiliki rambut. Anakku bertanya mengapa ia botak. Kujelaskan padanya bahwa anak tersebut sakit dan obat-obatan menyebabkan rambutnya rontok. "Oh, ia bisa ambil sebagian rambutku," ujar anakku.



6. Anak perempuanku bertanya apakah ia bisa menjual boneka binatangnya dan menyumbangkan uang penjualannya ke tempat penampungan hewan. Dalam surat saat menyerahkan sumbangan ia menulis, "aku jual boneka binatangku agar binatang sungguhan bisa mendapatkan perawatan yang lebih baik. Aku dapat 40 dollar untukmu."



7. Anak perempuan berusia 9 tahun membangun sendiri sebuah tempat tinggal untuk tunawisma. Bahkan ia juga menanam sayur-sayuran untuk bahan makanan mereka. Sungguh usaha luar biasa dari anak yang mempunyai kebaikan hati luar biasa.


Sumber : boredpanda.com, pendidikankarakter.com

Didikan Orangtua Jadikan Mereka Anak Baik Hati Didikan Orangtua Jadikan Mereka Anak Baik Hati Reviewed by JMG on November 11, 2015 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.